Amerika Menuju Negara Binatang

Masa depan Amerika benar-benar berada di ambang kehancuran. Tatanan kehidupan sosial di negeri tersebut telah rusak, di samping kebangkrutan ekonomi sebagai akibat diterapkannya sistem kapitalisme global. Warga Amerika Serikat semakin banyak yang berpendapat bahwa pernikahan adalah sesuatu yang usang. Hal ini terungkap dari jajak yang dilakukan The Pew Research Centre dan dikutip majalah Time, inilah sebagian hasil survey tersebut:

  • 39% responden mengatakan pernikahan adalah sesuatu yang usang dan kuno.
  • Hanya 52% orang dewasa (mulai usia 18) yang menikah, artinya semakin banyak anak lahir di luar pernikahan.
  • Hampir clip_image002 hidup dengan orang tua yg bercerai, pisah ranjang, atau tidak menikah. Hal ini meningkat 5 kali lipat dari tahun 1960.
  • 80 % menganggap bahwa keluarga juga melingkupi orang tua tunggal atau pasangan beda kelamin yang tak menikah tapi punya anak.
  • 60 % menganggap pasangan sejenis yang memungut anak juga merupakan keluarga.

"Pernikahan masih sangat penting di negeri ini, tetapi tidak mendominasi kehidupan keluarga seperti dulu," kata Andrew Cherlin, profesor sosiologi dan kebijakan publik di Johns Hopkins University.

"Sekarang, ada berbagai jalan untuk hidup berkeluarga dan makin banyak orang yang bisa menerima hal itu."

Pandangan perubahan definisi keluarga sebagian besar didorong mereka yang berusia 18-29. Generasi tersebut lebih banyak memiliki orangtua yang tak menikah atau bercerai.

Faktor ekonomi teryata juga memainkan peran besar. Biro Sensus Amerika Serikat baru-baru ini melaporkan bahwa pasangan beda jenis yang "kumpul kebo" melonjak naik dalam waktu setahun menjadi 7,5 juta orang.Hal ini disebabkan banyak orang enggan membuat komitmen pernikahan sehubungan perekonomian yang terus-menerus lesu ini.

Namun, penelitian menunjukkan bahwa perkawinan tidak akan hilang dalam waktu dekat. 67 persen warga Amerika Serikat masih optimistis tentang masa depan dalam pernikahan dan keluarga.

Masih mengagungkan nilai kehidupan yg di jajakan AS?

Sumber: http://syabab.com/akhbar/dunia/1223-amerika-menuju-negara-binatang-keruntuhan-kapitalisme-global.html

Baca Juga:

Posted on 13 Desember 2010, in Berita. Bookmark the permalink. 1 Komentar.

  1. mansyur alhabsyi

    Insya Allah umat islam di Indonesia tidak mengikuti perilaku seperti mereka, karena kita menganut Agama Islam yang menyebarkan perdamaian dan ketenangan lahir dan bathin, dunia walakhirah sesuai ajaran yang dibawa oleh Rasulullah saw.yang kita sama cintai. jangan diikuti ya perilaku hewan, biar saja mereka mau jadi apa saja, kita hanya berdoa semoga mereka mendapat petunjuk kebenaran dan cahaya Islam. amiiinn.

    Suka

Tinggalkan komentar